Skandal Bakery Gluten Free Palsu, Tabiat Problematic Felicia Novenna Dibongkar Mantan Pegawai
By Shandi March
11 Oct 2025
.png)
Felicia Novenna pemilik Bakengrind yang kini disorot pengguna sosial media. (thread@diskonkalori)
LBJ — Nama Felicia Novenna, pemilik brand bakery Bakengrind, kembali jadi perbincangan hangat di media sosial. Setelah sebelumnya dituding melakukan penipuan produk gluten free, kini muncul kesaksian dari mantan pegawai yang membongkar sisi lain sang pemilik usaha.
Kasus bermula dari temuan konsumen bahwa produk yang dijual Felicia sebagai “gluten free, dairy free, dan vegan” ternyata hanyalah repack dari bakery ternama di Indonesia. Bahkan, hasil uji bahan menunjukkan produk tersebut mengandung gluten, bertolak belakang dengan klaim yang dipromosikan.
Melalui unggahan di akun Instagram @feliz88eliz pada Rabu (8/10), seorang warganet membagikan pesan dari seseorang yang mengaku sebagai mantan pegawai Felicia.
Baca juga : Guntur Romli Sentil Kejaksaan soal Silfester: Sudah Diketahui Tapi Belum Dieksekusi
"Hi ci Michi, aku pernah kerja disana beberapa bulan dan jujur aku sangat suss karena kita semua yang kerja sama dia gak pernah lihat dia baking dan dia selalu bilang ke kita kalau product dia gluten free, dairy free, vegan dll itu," tulis sang mantan pegawai dalam pesan yang diunggah akun tersebut.
Menurut kesaksian itu, Felicia selama ini tidak memiliki dapur produksi sendiri. Justru, para pekerjanya sering membantu pihak Sesa SCBD, tempat di mana ia kerap menitipkan produknya.
"Kita semua yang kerja sama dia itu teman-teman kuliah dia dan saat kita kerja, kita disuruh bantuin di SESA SCBD. Pihak Sesa pernah mau buatin dia kitchen, tapi dia gak mau," ungkap sumber tersebut.
Belakangan alasan penolakan itu mulai terkuak. Mantan pegawai menegaskan bahwa semua produk Felicia hanyalah hasil beli di tempat lain, kemudian dikemas ulang dengan merek Bakengrind.
Baca juga : Ketua P4 Akui Ucapan Demo Hanya Pakai BH Hanya Demi ‘Caper’ ke Mabes Polri
Selain soal produk palsu, kesaksian mantan karyawan juga menyoroti sikap Felicia di lingkungan kerja. Ia disebut memiliki kepribadian yang sulit dan sering menimbulkan masalah dengan timnya.
"Ya ternyata jelas sekarang kenapa gak mau, karena semua productnya beli di orang lain yang bahkan gak gluten dairy free. Kalau boleh kasih tau juga, dia emang sangat problematic and drama queen selama kita kerja disana, makannya gak ada yang betah," lanjut pesan tersebut.
Pegawai lain bahkan menyebut tugas mereka hanya sebatas menempelkan stiker di produk hasil repack dan menjaga booth di Sesa.
"Instagramnya Felicianovenna Ci, Btw kita kerja ada yang disuruh jagain di Sesa doang atau stiker-stikerin product dia yang ternyata dia udah repack dari brand lain ci," tambahnya.
Ungkapan ini memperkuat dugaan bahwa Bakengrind bukanlah bakery produksi asli, melainkan usaha distribusi ulang yang diklaim seolah hasil buatan pribadi Felicia.
Sejak kesaksian ini viral, akun Instagram pribadi @felicianovenna dikabarkan digembok.
Sementara itu, warganet ramai menyoroti tindakan Felicia yang dinilai merugikan konsumen serta merusak kepercayaan terhadap produk berbasis “healthy bakery”.
Hingga berita ini ditulis, Felicia Novenna belum memberikan tanggapan resmi atas tudingan tersebut.
Namun perbincangan soal dirinya terus bergulir di media sosial.***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini