Ini Cara Daftar Mitra MBG dan Raih Dana Bantuan Hingga Rp 500 Juta
By Shandi March
27 Jan 2025
.jpeg)
Persyaratan dan Cara Mendaftar Sebagai Mitra MBG. (Instagram @badangizinasional.ri)
LBJ - Pemerintah Indonesia, melalui Badan Gizi Nasional (BGN), telah menghadirkan program ambisius bernama Makan Bergizi Gratis (MBG). Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat, terutama kelompok rentan seperti anak-anak, ibu hamil, dan lansia.
Salah satu langkah konkret yang diambil adalah memberikan dana modal awal hingga Rp 500 juta kepada mitra BGN yang berpartisipasi dalam program MBG. Dana tersebut disalurkan melalui 46 bank mitra, termasuk empat bank dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara): Bank Mandiri, BRI, BNI, dan BTN.
Menteri UMKM, Maman Abdurrahman, menyatakan, “Dana ini diharapkan dapat membantu UMKM membeli bahan baku dan mendukung operasional mereka dalam menyediakan makanan bergizi.” Dukungan ini diharapkan mampu memperkuat peran UMKM dalam meningkatkan gizi masyarakat dan mencapai target pemerintah di bidang kesehatan.
Baca juga : Insiden Makan Bergizi Gratis: 50 Siswa SD Sukoharjo Alami Gejala Keracunan
Cara Mudah Mendaftar sebagai Mitra MBG
UMKM yang ingin bergabung sebagai mitra MBG dapat mengikuti proses pendaftaran yang mudah dan dilakukan secara daring. Berikut langkah-langkahnya:
1. Buka Situs Resmi: Kunjungi laman resmi BGN di mitra.bgn.go.id.
2. Buat Akun Baru: Isi data diri dan kontak untuk membuat akun.
3. Lengkapi Formulir: Isi formulir pendaftaran sesuai bidang kerja sama yang diminati.
4. Unggah Dokumen: Sertakan dokumen seperti profil usaha, proposal kerja sama, dan dokumen resmi lainnya.
5. Kirim Pendaftaran: Klik tombol "Kirim" untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
Baca juga : Senyum Presiden India ketika Menlu Sugiono dan Mayor Teddy Indra Jaya Nyanyikan Lagu Kuch Kuch Hota Hai
Setelah pendaftaran selesai, calon mitra akan menerima pemberitahuan melalui email. Proses ini tidak dipungut biaya, dan pelaku usaha yang lolos seleksi akan resmi menjadi mitra BGN.
Persyaratan untuk Menjadi Mitra MBG
Bagi UMKM yang berminat, berikut adalah beberapa persyaratan utama yang harus dipenuhi:
1. Bidang Usaha yang Relevan: Calon mitra harus bergerak di bidang penyediaan makanan bergizi, seperti usaha catering, koperasi, atau lembaga lain yang relevan.
Baca juga :BPBD Jakarta: 12 Wilayah Pesisir Jakarta Waspada Banjir Rob hingga 30 Januari 2025
2. Penggunaan Bahan Pangan Lokal: Bahan pangan lokal wajib digunakan sebagai bahan utama untuk mendukung petani dan produksi pangan dalam negeri.
3. Dokumen Resmi: Calon mitra wajib memiliki dokumen pendukung, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), dan Nomor Induk Berusaha (NIB).
Program MBG yang digagas pemerintah ini merupakan langkah strategis dalam mendukung peningkatan gizi masyarakat sekaligus memberdayakan UMKM di Indonesia.
Dengan dana modal hingga Rp 500 juta, pelaku usaha diharapkan dapat berkembang dan berkontribusi dalam menyediakan makanan bergizi bagi masyarakat luas.
Proses pendaftaran yang mudah dan persyaratan yang jelas membuat program ini sangat terbuka bagi berbagai pelaku usaha, termasuk usaha kecil menengah. Jangan sampai ketinggalan! Segera daftar sebagai mitra MBG mumpung masih ada kesempatan. ***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini