×
image

Senyum Presiden India ketika Menlu Sugiono dan Mayor Teddy Indra Jaya Nyanyikan Lagu Kuch Kuch Hota Hai

  • image
  • By Shandi March

  • 27 Jan 2025

Momen seru ketika Mayor Teddy-Menlu Nyanyi Kuch Kuch Hota Hai di Depan Presiden India.  (Foto : XHindustan Times)

Momen seru ketika Mayor Teddy-Menlu Nyanyi Kuch Kuch Hota Hai di Depan Presiden India. (Foto : XHindustan Times)


LBJ - Dalam momen jamuan makan malam kenegaraan yang digelar di kediaman Presiden India, Droupadi Murmu, di Rashtrapati Bhavan, New Delhi, delegasi Indonesia memberikan kejutan budaya. Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Jaya, bersama beberapa asisten Presiden Prabowo Subianto, menyanyikan lagu ikonik Bollywood "Kuch Kuch Hota Hai" di hadapan Presiden India.

Dengan iringan musik lengkap, Sugiono dan Teddy tampak mahir melantunkan lagu tersebut sambil sesekali berjoget mengikuti irama.

Penampilan ini berhasil membuat sang Presiden India tersenyum simpul dan mencuri perhatian para pejabat India yang hadir dalam acara tersebut. Para tamu undangan pun menyambut aksi ini dengan tepuk tangan meriah.

Baca juga : Indonesia-India Sepakati Langkah Konkret Perbaikan Hubungan Dagang

Media lokal India, The Times of India, turut menyoroti momen ini. Dalam artikel mereka, disebutkan bahwa penampilan delegasi Indonesia tersebut memberikan sentuhan budaya yang mampu mempererat hubungan bilateral kedua negara.

"Delegasi Indonesia membawakan lagu ikonik Bollywood 'Kuch Kuch Hota Hai' pada jamuan makan yang diselenggarakan oleh Presiden Droupadi Murmu pada hari Sabtu, menambah sentuhan budaya dalam upaya mempererat hubungan bilateral kedua negara," tulis media tersebut.

Lagu "Kuch Kuch Hota Hai" yang berasal dari film Bollywood dengan judul sama, telah lama menjadi favorit di Indonesia. Film tersebut, yang dibintangi Shah Rukh Khan, Kajol, dan Rani Mukerji, dianggap sebagai salah satu film Bollywood paling legendaris. Dengan membawakan lagu tersebut, delegasi Indonesia dinilai berhasil menciptakan momen yang hangat dan penuh kesan bagi hubungan kedua negara.

Baca juga :Prabowo Tiba di India untuk Hadiri Hari Republik ke-76, Disambut Meriah

Selain jamuan makan malam, kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke India memiliki sejumlah agenda kenegaraan penting.

Salah satunya adalah kehadirannya dalam parade perayaan Hari Republik India ke-76 di Kartavya Path, New Delhi, pada Minggu (26/1).

Dalam parade tersebut, Prabowo menjadi Tamu Utama atau Chief Guest, mempertegas hubungan strategis antara Indonesia dan India.

Momen ini menunjukkan bagaimana elemen budaya, seperti musik, dapat menjadi bagian penting dalam diplomasi internasional.

Baca juga :Pria India Hidup Lagi Saat Hendak Dikremasi, Tiga Dokter Diskors Akibat Kelalaian

Aksi spontan Sugiono dan Teddy membawakan lagu Bollywood tidak hanya mencairkan suasana, tetapi juga mempererat ikatan emosional antara kedua bangsa.***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post