Pria Jaksel Dihadang OTK Dituding Pelaku Tabrak Lari, Motor dan Ponsel Dibawa Kabur
By Sitiayani
09 Apr 2025

Ilustrasi garis polisi. Foto: Freepik
LBJ - Seorang pria berinisial ABS menjadi korban penipuan di Jalan ASEAN Blok A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (Jaksel), Jumat (4/3/2025) malam. Sepeda motor dan ponsel korban raib dibawa kabur pelaku.
Dihadang OTK Dituduh Pelaku Tabrak Lari
Saat itu, korban berkendara seorang diri dihadang orang tak dikenal (OTK).
"Mulanya korban meminjam motor kepada orang tuanya untuk pergi makan bersama temannya sekitar jam 22.30 WIB ke Blok M," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Rabu (9/4/2025).
"Di Jalan ASEAN Blok A, kemudian mau pergi atau pulang ke rumah, dihadang orang tidak dikenal," lanjut Ade Ary.
Korban dituding sebagai pelaku tabrak lari. Selanjutnya, pelaku membawa kabur motor dan ponsel korban.
Baca juga: Bapak Bekasi Perkosa 2 Putrinya Berkali-kali di Rumah Sejak 2016, Dijanjikan Uang Rp50 Ribu
Sepeda Motor dan Ponsel Raib
"Dengan alasan kenalan dan menuduh (korban) sebagai pelaku penabrak, kemudian dengan menipu sebagai korban. Motor dibawa kabur serta HP," ungkap Ade Ary.
Korban ditinggalkan seorang diri di lokasi. Selanjutnya, ABS melaporkan peristiwa dialami ke Polsek Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Baca juga: Remaja 16 Tahun di Bekasi Dicabuli 4 Pria, Modusnya Dikasih THR Dicekoki Miras
"Kasus ditangani Polsek Kebayoran Baru. Pelaku dalam penyelidikan," terang Ade Ary. ***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini