Terungkap! Penyebab 4 Orang Tewas Tertabrak Kereta di Karawang
By Shandi March
23 Sep 2024
Seorang saksi bernama Reban menjelaskan bahwa para korban awalnya terfokus pada kereta yang datang dari satu arah. (Foto : Youtube KOMPASTV)
LBJ - Sebuah tragedi terjadi di Desa Pangulah Selatan, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, ketika empat orang tewas tertabrak kereta api Fajar Utama pada Minggu, 22 September 2024, sekitar pukul 07.00 WIB.
Insiden ini mengundang perhatian publik, dan saksi mata mengungkapkan bagaimana korban tidak sempat menghindari kereta yang melaju dengan kecepatan tinggi.
Seorang saksi bernama Reban menjelaskan bahwa para korban awalnya terfokus pada kereta yang datang dari satu arah, sehingga mereka tidak menyadari kedatangan kereta dari arah berlawanan.
"Kan banyaknya orang terkesima kereta dari sono, gak ada yang tau kalo kereta dari kulon," ungkap Reban, dikutip dari YouTube KOMPASTV pada Senin, 23 September 2024.
Baca juga : Main di Rel Kereta, 4 Orang Tewas Tertabrak KA Fajar Utama di Cirebon
Menurut Reban, posisi tikungan di jalur tersebut mungkin menjadi penyebab para korban tidak melihat kereta yang datang mendekat.
"Masalahnya tikungan, jadi mungkin udah terlanjur deket ya saking banyaknya bocah-bocah kecil belum sempet berdiri kereta udah menghantam duluan," tambahnya.
Ia juga menyebut bahwa setiap hari Minggu, area tersebut sering ramai dengan orang-orang yang menonton kereta melintas. Namun, kali ini, keramaian tersebut berujung tragis dengan korban yang tidak sempat menyelamatkan diri.
Baca juga : Kronologi Penemuan Tujuh Jenazah Mengapung di Kali Bekasi
Proses Evakuasi Korban
Polres Karawang langsung bergerak cepat untuk mengevakuasi keempat korban. Sebagian dari korban bahkan terseret kereta hingga sejauh 20 kilometer ke arah Subang. Semua korban dibawa ke RSUD Karawang untuk proses otopsi sebelum nantinya dimakamkan.
Salah satu korban yang dievakuasi adalah seorang anak berusia 7 tahun bernama Ted Alfarizi, yang tersangkut di lokomotif kereta. Kecepatan tinggi dari kereta Fajar Utama membuat korban tidak memiliki cukup waktu untuk menghindar.
Jalur kereta tersebut memang diketahui sebagai jalur aktif yang sering dilalui kereta api. Hingga saat ini, Polsek Kota Baru dan Karawang masih menyelidiki lebih lanjut penyebab kecelakaan yang menewaskan empat orang tersebut.***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini