×
image

Sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1446 H akan Digelar Besok

  • image
  • By Cecep Mahmud

  • 28 Mar 2025

Sidang isbat Idul fitri 2025 akan dilaksanakan besok. (pxabay)

Sidang isbat Idul fitri 2025 akan dilaksanakan besok. (pxabay)


LBJ - Kementerian Agama RI akan menggelar sidang isbat penentuan 1 Syawal 1446 H pada Sabtu (29/3/2025) sore. Sidang ini bertujuan menentukan hari raya Idul Fitri 2025 secara nasional.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Abu Rokhmad, menyampaikan bahwa sidang isbat dimulai pukul 16.00 WIB dengan seminar hisab rukyat.

Setelah buka puasa dan salat magrib, sidang isbat digelar secara tertutup pukul 18.30 WIB.

“Pukul 18.30 WIB sidang isbat, 19.00 WIB konferensi pers,” kata Abu saat dihubungi, Jumat (28/3/2025).

Baca juga: Pemerintah Jadwalkan Sidang Isbat 1 Syawal pada 29 Maret, Perkiraan Rayakan Lebaran 2025 Serentak

Konferensi pers penetapan Idul Fitri akan dipimpin langsung oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar.

Abu menegaskan, penetapan awal Syawal menggunakan metode hisab dan rukyat. Kedua metode ini sesuai Fatwa MUI Nomor 2 Tahun 2024, yang menyatakan bahwa penetapan awal bulan hijriah dilakukan pemerintah dan berlaku nasional.

Secara hisab, ijtimak atau konjungsi terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 17.57.58 WIB.

Namun, berdasarkan data astronomi, posisi hilal saat matahari terbenam masih negatif, yakni antara minus 3 derajat di Papua dan minus 1 derajat di Aceh.

Baca juga: Lebaran 2025 Serentak? Ini Prediksi Idulfitri Menurut BMKG dan BRIN

“Data-data astronomi ini kemudian kita verifikasi melalui mekanisme rukyat,” jelas Abu.

Pemantauan hilal atau rukyatul hilal dilakukan di 33 titik di seluruh Indonesia. Setiap provinsi memiliki satu titik pengamatan, kecuali Bali karena bertepatan dengan Hari Raya Nyepi.

Sidang isbat menjadi momentum penting untuk menyatukan penetapan Idul Fitri di tengah masyarakat yang mungkin menggunakan metode berbeda.***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post