BPBD Nyatakan Banjir di Jakarta Sudah Surut
By Sitiayani
06 Mar 2025

Banjir Jakarta. Foto: Instagram @bpbddkijakarta
LBJ - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta menyatakan banjir merendam Jakarta akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir, kini sudah surut.
Banjir Jakarta Surut
Seperti diketahui, hujan mengguyur Bogor sejak Minggu (2/3/2025) dan Jakarta pada Senin (3/3/2025) menyebabkan kenaikan status ketinggian air beberapa pintu air, termasuk Bendung Katulampa sempat mencapai Siaga 2 pada Senin malam, serta Pos Pantau Depok meningkat menjadi Siaga 1 pada Selasa dini hari.
Imbasnya, sejumlah wilayah di Jakarta mengalami genangan air.
"Rabu (5/3/2025) pukul 23:00 WIB, seluruh banjir di Jakarta sudah surut," jelas Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD Jakarta, Mohamad Yohan, Kamis (6/3/2025).
Diketahui sejumlah wilayah di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur sempat terdampak banjir akibat luapan kali Ciliwung dengan ketinggian mencapai 1 meter.
Banjir merendam wilayah tersebut pada Senin dan Selasa, 3-4 Maret 2025. Kini masyarakat setempat mulai membersihkan sisa banjir.
Baca juga: Viral Warga Bobol Tembok Perumahan di Bekasi Saat Banjir, Ini Penjelasan Polisi
Tetap Waspada
Sebelumya, ada 105 RT dan lima ruas jalan Jakarta terendam banjir hingga Selasa (4/3/2025) siang.
“Hingga pukul 12.00 WIB, BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 105 RT dan lima ruas jalan tergenang,” ujar Mohamad Yohan Selasa.
Baca juga: Proses Identifikasi Korban Kebakaran Glodok Plaza Ditutup, Ini Alasannya
Meski kondisi dinyatakan normal, BPBD Jakarta mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi genangan susulan.
"Kami mengingatkan warga untuk selalu memantau informasi cuaca dan kondisi pintu air, serta segera melaporkan keadaan darurat melalui layanan 112 yang beroperasi 24 jam dan gratis," terang Yohan.
Informasi terkini bisa diakses melalui akun Instagram @bpbddkijakarta, serta kanal WhatsApp dan Telegram BPBD Jakarta. ***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini