Bunga Zainal Jalani Pemeriksaan di Polda Metro, Berkas Investasi Bodong Mau Dilimpahkan ke Kejaksaan
By Sitiayani
05 Mar 2025

Bunga Zainal. Foto: Instagram @bungazainal05
LBJ - Artis peran Bunga Zainal mendatangi Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya, pada hari ini, Rabu (5/3/2025). Istri Sukhdev Singh itu tiba di Polda Metro sekitar pukul 15.10 WIB bersama kuasa hukumnya.
Bunga Zainal Jalani Pemeriksaan
Bunga menerangkan kehadirannya di Polda Metro guna menjalani pemeriksaan tambahan atas laporannya mengenai investasi bodong.
“Hari ini aku ada pemeriksaan tambahan aja sih,” jelas Bunga, Rabu.
Bunga Zainal akan menandatangani berkas perkara yang dilaporkannya. Kemudian berkas tersebut akan dilimpahkan ke Kejaksaan untuk disidangkan.
“Terus dilimpahkan ke kejaksaan,” lanjut Bunga.
Baca juga: Nikita Mirzani Ditahan Usai Diperiksa Sebagai Tersangka Dugaan Pemerasan Reza Gladys
Dua Sahabat Bunga Ditahan
Diketahui, Bunga Zainal melaporkan dugaan kasus investasi bodong ke Polda Metro Jaya dengan nomor registrasi LP/B/4972/VIII/2024/SPKTT/POLDA METRO JAYA, tertanggal 22 Agustus 2024.
Ibu dua putra itu mengaku tertipu investasi bodong teman dekatnya sebesar Rp15 miliar. Hal itu berawal dari perkenalan Bunga dengan CD dan suaminya, SFS, pada 2020 di Bali.
Pada 2022, Bunga mendapat tawaran investasi dengan mendapatkan profit. Namun, pada 2024, bunga profit tidak dikirim sesuai kesepakatan.
Baca juga: Pasang Badan, Laura Meizani Tulis Surat Penangguhan Penahanan Nikita Mirzani
Polisi menangkap dan menetapkan dua tersangka tercatat sepasang suami istri. Kini keduanya ditahan di Polda Metro Jaya. ***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini