×
image

Presiden Prabowo Subianto Tutup Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang

  • image
  • By Cecep Mahmud

  • 28 Feb 2025

Prabowo telah berada di Akmil Magelang sejak Kamis sore. Ia memimpin upacara parade senja dan penurunan bendera. (foto biro pers sekretariat Presiden)

Prabowo telah berada di Akmil Magelang sejak Kamis sore. Ia memimpin upacara parade senja dan penurunan bendera. (foto biro pers sekretariat Presiden)


LBJ - Retret kepala daerah yang digelar di Akademi Militer (Akmil) Magelang berakhir hari ini, Jumat (28/2/2025). Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan memberikan pengarahan sekaligus menutup kegiatan tersebut.

"Esok hari (red-hari ini), Jumat, 28 Februari 2025, Presiden Prabowo akan memberikan pengarahan," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, Kamis (27/2/2025).

Agenda Terakhir Retret Kepala Daerah

Sebelum pengarahan Prabowo, para kepala daerah dan wakil kepala daerah masih menerima materi dari Menteri Ketenagakerjaan Yassierli pada pagi hari. Setelah itu, agenda dilanjutkan dengan sesi pengarahan dan penutupan retret oleh Presiden Prabowo.

Setelah sesi pengarahan, Prabowo dijadwalkan berfoto bersama dengan seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah sebelum meninggalkan Akmil Magelang.

Baca juga: Hubungan Megawati dan Prabowo Tetap Baik di Tengah Dinamika Politik Retret Kepala Daerah

Kehadiran SBY dan Jokowi di Parade Senja

Prabowo telah berada di Akmil Magelang sejak Kamis sore. Ia memimpin upacara parade senja dan penurunan bendera, yang merupakan bagian dari rangkaian retret.

Dalam acara tersebut, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) turut hadir. Malam harinya, Prabowo, SBY, dan Jokowi melangsungkan makan malam bersama dengan para kepala daerah.

Prabowo: Suasana Retret Berjalan Baik dan Harmonis

Dalam sambutannya, Prabowo menekankan bahwa retret kepala daerah berlangsung dalam suasana harmonis, penuh semangat, dan kebersamaan.

"Karena itu, acara seperti ini walaupun merupakan usaha awal dan mungkin belum sempurna, pasti banyak kekurangan, tetapi saya mendapat laporan dari Menteri Dalam Negeri ternyata suasana yang tercipta cukup baik, cukup semangat, cukup harmonis, cukup mesra," kata Prabowo, Kamis (27/2/2025) malam.

Baca juga: 17 Kepala Daerah PDIP Akhirnya Gabung Retret di Akmil Magelang, Sisanya Menyusul

Ia juga mengingatkan bahwa meskipun ada perbedaan dan kesalahpahaman di antara para pemimpin daerah, musyawarah dan jalan damai tetap menjadi prioritas utama.

"Mungkin berbeda-beda tapi satu. Mungkin ada salah paham, mungkin ada di antara kita pernah bertikai, tetapi kita selalu cari jalan yang baik. Kita selalu cari jalan musyawarah, kita selalu cari jalan damai, kita selalu cari jalan yang terbaik untuk negara dan rakyat kita," tegasnya.***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post