×
image

Transjakarta Sediakan 30 Bus Listrik Antar Jemput saat Pelantikan Kepala Daerah Rute Monas Istana

  • image
  • By Sitiayani

  • 20 Feb 2025

Bus Transjakarta. Foto: Instagram @infotije

Bus Transjakarta. Foto: Instagram @infotije


LBJ - Transjakarta menyiapkan 30 unit bus listrik saat pelantikan kepala daerah di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025). Bus tersebut akan antar jemput kepala daerah terpilih yang akan dilantik dari Monas menuju Istana.

30 Bus Listrik Antar Jemput

Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani menerangkan bus listrik merupakan kendaraan antar jemput (shuttle) bisa digunakan untuk mobilitas kepala daerah yang akan dilantik dari silang Monas menuju Istana Negara.

"Adapun 30 armada bus listrik yang digunakan merupakan tipe 'low entry' (lantai rendah)," jelas Ayu dilansir Antara, Kamis (20/2/2025).

Baca juga: Sempat Ditutup karena Proyek LRT, Transjakarta Aktifkan Lagi Halte Rawamangun

Nol Emisi Karbon

Pemilihan bus listrik, kata Ayu sebagai wujud transportasi ramah lingkungan mendukung Jakarta sebagai kota global dengan nol emisi karbon (net zero emission).

Mengenai operasional Transjakarta, Ayu menjelaskan tetap berlaku normal di wilayah bersinggungan dengan lokasi kegiatan pelantikan. Meski begitu, akan ada penyesuaian lintasan.

"Namun akan diberlakukan penyesuaian lintasan, menyesuaikan pengaturan lalu lintas selama kegiatan berlangsung untuk kenyamanan pelanggan saat menggunakan layanan Transjakarta," jelas Ayu.

Baca juga: Rekayasa Lalu Lintas 19-20 Februari saat Pelantikan Kepala Daerah di Istana

Rekayasa Lalu Lintas

Diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta memberlakukan rekayasa lalu lintas selama dua hari, mulai Rabu (19/2/2025) hingga 20 Februari 2025 dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

Rekayasa lalu lintas bersifat situasional guna menunjang kegiatan pelantikan kepala daerah. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post