×
image

BPBD Jakarta Imbau Waspada Banjir Rob 7 hingga 13 Februari 2025, Ada 12 Wilayah

  • image
  • By Sitiayani

  • 08 Feb 2025

Ilustrasi banjir. Foto: Freepik

Ilustrasi banjir. Foto: Freepik


LBJ - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mengimbau masyarakat di 12 wilayah pesisir utara Jakarta mewaspadai potensi banjir pesisir (rob) pada 7-13 Februari 2025.

12 Wilayah Potensi Banjir Rob

“Waspada banjir pesisir Provinsi DKI Jakarta durasi 7-13 Februari 2025,” demikian pernyataan disampaikan BPBD Jakarta melalui akun Instagram @bpbddkijakarta, dikutip Sabtu (8/2/2025).

BPBD Jakarta menjelaskan, berdasarkan informasi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Maritim Tanjung Priok, potensi banjir rob terjadi lantaran ada fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase bulan purnama yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum.

Baca juga: Ada 16 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakbar Terendam, Ketinggian Air 30-100 Cm

Puncak pasang maksimum air laut pada pukul 05.00-11.00 WIB di 12 wilayah, yaitu:

- Kamal Muara

- Kapuk Muara

- Penjaringan

- Pluit

- Ancol

- Kamal

- Marunda

- Cilincing

- Kalibaru

- Muara Angke

- Tanjung Priok

- Kepulauan Seribu.

Baca juga: 7 Orang Terjebak Dalam Rumah Terbakar di Cengkareng Jakbar, Dua Terluka

Telepon Darurat

BPBD mengimbau agar masyarakat terus memantau peringatan dini gelombang pasang melalui situs BPBD yakni bpbd.jakarta.go.id/gelombanglaut.

Selain itu, BPBD juga mengimbau masyarakat melaporkan jika menemukan potensi genangan atau banjir.

“Bila menemukan keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan, segera hubungi call center Jakarta Siaga 112,” imbau BPBD Jakarta. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post