×
image

Gejala dan Cara Mengatasi Duri Ikan yang Tertelan di Tenggorokan

  • image
  • By Shandi March

  • 03 Jan 2025

Kasus duri ikan tersangkut di tenggorokan menjadi salah satu kejadian kesehatan tertelan benda asing yang paling sering dialami. (Foto by Freepik)

Kasus duri ikan tersangkut di tenggorokan menjadi salah satu kejadian kesehatan tertelan benda asing yang paling sering dialami. (Foto by Freepik)


LBJ – Sedang asik makan, lalu tiba-tiba merasa sakit duri ikan tersangkut di tenggorokan? Masalah ini ternyata cukup umum terjadi, khususnya di Asia. Lantas, berapa lama duri ikan bisa hancur di tenggorokan, dan apa yang harus dilakukan jika mengalami kondisi ini? Mari kita ulas secara mendalam.

Menurut laman drlesliekoh, kasus duri ikan tersangkut di tenggorokan menjadi salah satu kejadian kesehatan tertelan benda asing yang paling sering dialami.

Kebiasaan makan ikan dengan memasukkan seluruh bagian ikan bertulang ke dalam mulut kerap dilakukan oleh masyarakat Asia, terutama oleh orang tua-tua Tionghoa.

Penggunaan sumpit saat makan ikan juga menjadi faktor penyebab. Sulitnya menghilangkan duri menggunakan sumpit sebelum memasukkan ikan ke mulut sering kali menyebabkan tulang ikan tertelan secara tidak sengaja.

Baca juga : Lirik dan Terjemahan Lagu Round and Round di Squid Game 2, Begini Artinya

Di negara-negara Barat, kasus seperti ini lebih jarang ditemukan. Pasalnya, ikan biasanya telah difilet sebelum dimasak, sehingga tulang-tulang kecil sudah dihilangkan.

Mengapa Duri Ikan Tidak Bisa Hancur di Tenggorokan?

Berdasarkan penelitian, duri ikan tidak dapat larut di tenggorokan, bahkan dalam kondisi asam sekalipun.

Penelitian menunjukkan bahwa, bahkan setelah 3 bulan, duri ikan masih utuh. Berarti tidak ada batas waktu yang pasti untuk duri ikan yang tertelan untuk tetap berada di tenggorokan jika tidak diambil.

Ketika duri tersangkut, dokter biasanya melakukan tes untuk memastikan keberadaannya. Metode yang sering digunakan meliputi:

·      Rontgen leher untuk mendeteksi tulang yang mungkin tersangkut.

·      CT Scan untuk menghasilkan pencitraan yang lebih akurat.

·      Nasoendoskopi fleksibel, yakni penggunaan kamera kecil melalui hidung untuk melihat langsung ke tenggorokan.

Jika duri ikan masih berada di tenggorokan, dokter dapat mengangkatnya menggunakan nasoendoskopi fleksibel dan forceps. Namun, jika duri telah masuk ke kerongkongan, proses pengangkatan memerlukan anestesi umum dan alat khusus.

Langkah yang Harus Dilakukan

Ketika Anda merasakan duri ikan tersangkut, segera periksa gejalanya. Beberapa tanda yang umum meliputi:

·      Ketidaknyamanan di tenggorokan yang terus-menerus.

·      Air liur berdarah atau rasa sakit menusuk.

·      Sensasi benjolan di tenggorokan.

Baca juga : Daftar Shio Beruntung di Tahun Ular Kayu 2025, Jangan Lewatkan!

Jika duri telah mencapai kerongkongan, gejala bisa meliputi nyeri dada atau bahkan batuk berdarah. Namun, apabila duri berhasil masuk ke saluran pencernaan, kemungkinan besar akan keluar tanpa masalah.***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post