×
image

Kisah Tragis Pak Sunhaji Pedagang Es Teh, di Balik Tawa dan Hinaan Gus Miftah

  • image
  • By Shandi March

  • 06 Dec 2024

Sunhaji, pedagang es teh viral yang diolok Gus Miftah. (Akun X @jhonsitorus_18)

Sunhaji, pedagang es teh viral yang diolok Gus Miftah. (Akun X @jhonsitorus_18)


LBJ - Kisah pedagang es teh bernama Pak Sunhaji menjadi viral setelah insiden tak terduga yang melibatkan pendakwah Gus Miftah. Dalam sebuah ceramah yang diunggah ke media sosial, Gus Miftah mengolok-olok Pak Sunhaji, yang tengah berjualan es teh.

"Es tehmu sih akeh (masih banyak) nggak? Ya sana jual gob*lok," ujar Gus Miftah dengan nada yang mengejek.

Tak hanya itu, ia bahkan mengatakan, "Jual dulu, nanti kalau belum laku ya udah, takdir."

Ujaran tersebut membuat suasana ceramah berubah menjadi bahan tawa para hadirin, namun tidak bagi Pak Sunhaji. Lalu, siapa sebenarnya sosok pedagang es teh yang mendapat perlakuan tak mengenakkan ini?

Baca juga : Tabiat Arogan Gus Miftah Dibongkar Pemilik Restoran Istanbul, Minta Diskon hingga Dilayani Khusus

Kisah Hidup Pak Sunhaji

Di balik kisah viral ini, terungkap bahwa Pak Sunhaji, yang kini dikenal luas karena insiden tersebut, memiliki perjalanan hidup yang penuh perjuangan.

Nama lengkapnya adalah Sunhaji, dan ia tinggal di wilayah Gesari, Banyusari, Magelang, Jawa Tengah.

 Tak banyak yang tahu bahwa ia harus menjalani kehidupan yang keras setelah mengalami cedera patah tulang tangan saat bekerja di pemotongan kayu.

"Ternyata, bapak Sunhaji berjualan es teh karena mengalami cedera PATAH TULANG tangan saat kerja di pemotongan kayu," ungkap akun X @jhonsitorus_18 yang mengungkapkan kisah hidup Pak Sunhaji.

Sejak saat itu, Pak Sunhaji memutuskan untuk berjualan es teh demi menafkahi istri dan dua anaknya yang masih duduk di bangku SD dan SMP. Kini, ia bersama keluarganya tinggal di rumah mertua.

"Akhirnya, pak Sun memilih berjualan es untuk menafkahi istri dan dua orang anaknya yang masih SD dan SMP. Pak Sun dan keluarga tinggal dirumah mertua," katanya.

Meski menjalani kehidupan dengan segala keterbatasan, Pak Sunhaji tetap berusaha memenuhi kebutuhan keluarganya. Ia menjadi contoh ketekunan seorang pria yang, meski terluka, tidak menyerah pada keadaan.

Baca juga : Setelah Viral Sunhaji, Gus Miftah Dikecam Candaannya Soal Najis Saat Salaman Jamaah di Kajian

Reaksi Masyarakat

Kejadian tersebut tidak hanya membuat Gus Miftah menjadi bulan-bulanan netizen, tetapi juga menambah simpati masyarakat terhadap Pak Sunhaji.

Banyak orang merasa prihatin atas perlakuan yang diterima oleh Pak Sunhaji, seorang pedagang sederhana yang harus menghadapi banyak tantangan hidup.

Kasus ini mengingatkan kita akan pentingnya sikap saling menghargai dan berbagi empati kepada sesama.

Tidak hanya soal status atau posisi, namun bagaimana kita bisa menghargai perjuangan orang lain, terutama yang tengah berjuang untuk kehidupan yang lebih baik. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post