Setelah Viral Sunhaji, Gus Miftah Dikecam Candaannya Soal Najis Saat Salaman Jamaah di Kajian
By Shandi March
06 Dec 2024
Setelah Viral Sunhaji, Gus Miftah Dikecam Candaannya Soal Najis Saat Salaman Jamaah di Kajian. (Tiktok@baby diablo).
LBJ - Gus Miftah, yang sebelumnya sudah menjadi perhatian publik, kembali memicu kontroversi setelah aksinya yang dianggap kurang pantas dalam sebuah acara kajian di Magelang, Jawa Tengah. Bukan hanya soal candaan kepada Sunhaji, kini aksi Gus Miftah dalam berinteraksi dengan seorang jamaah yang memberi kopi malah menjadi bahan perdebatan.
Di tengah acara kajian, Gus Miftah terlihat sedang melayani sebuah sajian kopi yang diberikan oleh seorang jamaah. Ketika jamaah itu menyalami Miftah, sang dai dengan nama asli Miftah Maulana Habiburrahman itu justru melontarkan komentar yang tidak terduga.
Dengan nada bercanda, Gus Miftah mengungkapkan permintaannya untuk diambilkan pasir, seakan mau menyucikan diri dari najis terbesar alias najis mugholadoh.
Baca juga : Viral! Gus Miftah Hina Penjual Es Teh, Raut Wajah Pedagang Kecewa
"Halah ngapain pakai salaman segala," kata Gus Miftah sembari tertawa.
Namun, yang lebih mengejutkan, Gus Miftah kemudian melanjutkan candaan.
"Aku golekke pasir, gen dikumbah ping pitu, disalami cah ra jelas kui mau," ucap Gus dalam Bahasa Jawa yang artinya, "Aku carikan pasir, biar dicuci tujuh kali, setelah disalami anak nggak jelas itu tadi."
Pernyataan ini jelas menimbulkan kecaman karena dianggap menghina sang pemberi kopi dengan membandingkannya dengan najis terbesar dalam Islam, yaitu najis mugholadoh.
Reaksi Pedas dari Masyarakat
Perkataan Gus Miftah ini langsung menuai reaksi keras dari berbagai pihak.
Salah satunya datang dari akun X @Mazzini, yang mengecam aksi tersebut.
"Menyamakan manusia dengan najis besar tuh letak lucunya di mana coba?" ujar Mazzini, yang merasa bahwa Gus Miftah telah melewati batas humor yang seharusnya.
Mazzini juga menyampaikan ketidaksetujuannya atas penggunaan jabatan sebagai Utusan Khusus Presiden RI dalam acara tersebut, yang menurutnya justru dipakai untuk candaan yang tidak relevan dengan acara keagamaan.
"Datang ke acara tabligh bawa-bawa jabatan sebagai Utusan Khusus Presiden @prabowo Bidang Kerukunan Umat tapi pas ceramah yang diomongin isinya cuma candaan cabul, ngejek fisik orang lain, merendahkan status orang," tandas Mazzini.
Baca juga : Kontroversi Gus Miftah Hina Penjual Es Teh, Prabowo Subianto Ingatkan untuk Hormati PKL hingga Ojol
Gus Miftah Minta Maaf?
Hingga kini, Gus Miftah belum memberikan penjelasan resmi terkait aksinya tersebut. Namun, beberapa pihak berharap bahwa Gus Miftah segera meminta maaf kepada pemberi kopi tersebut, karena tindakannya dinilai sudah melampaui batas kesopanan dalam berinteraksi dengan sesama.
Sementara itu, banyak netizen yang turut berkomentar terkait kejadian ini, dengan sebagian besar mengecam sikap Gus Miftah yang dianggap tidak menghargai orang lain. ***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini