Fenomena Pilkada Jakarta: Ridwan Kamil Malah Nyoblos di Bandung, Ini Tanggapan Anies
By Shandi March
27 Nov 2024
RK mencoblos untuk Pilgub Jawa Barat dan Pilwalkot Bandung, sedangkan Suswono gunakan hak pilihnya di Bogor. (X@Jumianto_RK)
LBJ - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), menanggapi santai kritik terkait keputusannya untuk tidak mencoblos di Jakarta pada Pilkada 2024. RK justru menggunakan hak pilihnya di Bandung, tempat domisilinya saat ini.
RK mencoblos untuk Pilgub Jawa Barat dan Pilwalkot Bandung di TPS dekat kediamannya di Ciumbuleuit, Bandung, pada Rabu (27/11).
"Ya kalau mau diketawakan silakan, yang penting buat kita tetap ikhlas menjalankan semangat untuk membangun demokrasi," ujar RK.
Ia menjelaskan, keputusan tersebut dilakukan karena dirinya masih ber-KTP Bandung dan belum memiliki domisili di Jakarta. Meskipun begitu, RK menegaskan hal ini tidak memengaruhi komitmennya untuk membangun Jakarta jika terpilih nanti.
Baca juga : Ridwan Kamil Dituding Lecehkan Perempuan, Ucapannya Soal Janda Tuai Kontroversi
"Tidak mengurangi komitmen tentunya dalam membangun Jakarta dengan situasi keterbatasan seperti ini karena memang belum punya domisili di Jakarta," lanjutnya.
Ridwan Kamil bersama pasangannya, Suswono, menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di wilayah Jawa Barat. Suswono, melakukan pencoblosan di Bogor.
Komentar Anies Baswedan
Keputusan RK ini turut menuai tanggapan dari mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan. Anies menyebut fenomena calon kepala daerah yang tidak mencoblos di daerah pencalonannya sebagai hal yang jarang terjadi.
"Tapi unik di Pilkada ini pesertanya pada nyoblos di Jakarta enggak nih semua?" ujar Anies di TPS 029, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Ia menambahkan bahwa seharusnya para peserta dan pendukung Pilkada Jakarta menggunakan hak pilihnya di Jakarta.
Baca juga :Jokowi Nyatakan Dukungan untuk Ridwan Kamil: “Rekam Jejak Sudah Terbukti”
"Loh kalau enggak nyoblos di Jakarta terus mau gimana? Gitu ya," tambah Anies.
Ridwan Kamil dan pasangannya, Suswono, diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang beranggotakan belasan parpol.
Mereka bertarung dengan dua pasangan calon lain, yakni Pramono Anung-Rano Karno yang didukung PDIP dan Hanura, serta Dharma Pongrekun-Kun Wardana yang maju melalui jalur independen.***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini