Tanggapan Resmi PKS atas Rumor Jokowi dan Kaesang dalam Kontestasi Pilkada Jakarta
By Shandi March
05 Jul 2024

Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Aboe Bakar Al Habsyi (Dok. PKS)
LBJ - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Aboe Bakar Al Habsyi, baru-baru ini memberikan penjelasan mengenai pernyataannya yang menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyodorkan putranya, Kaesang Pangarep, ke sejumlah partai politik untuk maju dalam Pilkada Jakarta 2024.
Pernyataan tersebut, menurut Aboe Bakar, disampaikan saat menjawab pertanyaan dari awak media, bukan sebagai inisiatif pribadi atau sebagai pengurus partai.
"Pernyataan saya mengenai Pilkada Jakarta, yang memenuhi ruang publik belakangan ini. Penting bagi saya untuk meresponsnya," ujar Aboe Bakar dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (5/7).
Aboe Bakar juga menggarisbawahi bahwa dinamika politik menjelang Pilkada 2024 sangat tinggi. Ia menyatakan, hal tersebut termasuk dalam silaturahmi antarpartai dan kemunculan berbagai calon potensial.
"Hal ini tentu lumrah terjadi di alam demokrasi seperti Indonesia yang kita cintai. Oleh karena itu, pernyataan saya bukan dalam konteks menyerang pribadi maupun pihak-pihak tertentu," tambahnya.
Menurut Aboe, perbedaan pendapat dalam dunia demokrasi tentu merupakan hal yang lumrah, tetapi perlu dalam koridor aturan.
"Pernyataan sejumlah pihak sudah jelas dan sudah disampaikan kepada media. Pernyataan itu tidak lain sebagai bentuk otokritik terhadap pernyataan saya," kata dia.
Baca juga : Insiden Pengibaran Bendera OPM di Makassar Picu Pengepungan Asrama Mahasiswa
Baca juga : Polda Sumbar Siap Hadapi Laporan LBH: Upaya Transparansi Kasus Afif Maulana
Lebih lanjut, Aboe Bakar berharap agar Pilkada Serentak 2024 dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang benar-benar mengayomi dan membela kepentingan rakyat.
"Setiap perbedaan yang ada, menjadi momentum untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024 dengan penuh kekeluargaan, kompetisi yang sehat, dan juga melibatkan masyarakat sebagai pemegang kedaulatan," ujar Aboe Bakar.
"Marilah kita menyukseskan jalannya Pilkada Serentak 2024 dengan penuh kekeluargaan dan kompetisi yang sehat untuk masa depan bangsa dan negara," pungkasnya.***
Pernyataan tersebut, menurut Aboe Bakar, disampaikan saat menjawab pertanyaan dari awak media, bukan sebagai inisiatif pribadi atau sebagai pengurus partai.
"Pernyataan saya mengenai Pilkada Jakarta, yang memenuhi ruang publik belakangan ini. Penting bagi saya untuk meresponsnya," ujar Aboe Bakar dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (5/7).
Dinamika Politik Menjelang Pilkada
Aboe Bakar juga menggarisbawahi bahwa dinamika politik menjelang Pilkada 2024 sangat tinggi. Ia menyatakan, hal tersebut termasuk dalam silaturahmi antarpartai dan kemunculan berbagai calon potensial.
"Hal ini tentu lumrah terjadi di alam demokrasi seperti Indonesia yang kita cintai. Oleh karena itu, pernyataan saya bukan dalam konteks menyerang pribadi maupun pihak-pihak tertentu," tambahnya.
Menurut Aboe, perbedaan pendapat dalam dunia demokrasi tentu merupakan hal yang lumrah, tetapi perlu dalam koridor aturan.
"Pernyataan sejumlah pihak sudah jelas dan sudah disampaikan kepada media. Pernyataan itu tidak lain sebagai bentuk otokritik terhadap pernyataan saya," kata dia.
Baca juga : Insiden Pengibaran Bendera OPM di Makassar Picu Pengepungan Asrama Mahasiswa
Baca juga : Polda Sumbar Siap Hadapi Laporan LBH: Upaya Transparansi Kasus Afif Maulana
Harapan untuk Pilkada Serentak 2024
Lebih lanjut, Aboe Bakar berharap agar Pilkada Serentak 2024 dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang benar-benar mengayomi dan membela kepentingan rakyat.
"Setiap perbedaan yang ada, menjadi momentum untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024 dengan penuh kekeluargaan, kompetisi yang sehat, dan juga melibatkan masyarakat sebagai pemegang kedaulatan," ujar Aboe Bakar.
"Marilah kita menyukseskan jalannya Pilkada Serentak 2024 dengan penuh kekeluargaan dan kompetisi yang sehat untuk masa depan bangsa dan negara," pungkasnya.***
Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini