×
image

Contraflow Km 55 hingga Km 70 Tol Cikampek Dihentikan, Lalu Lintas Normal 2 Arah

  • image
  • By Sitiayani

  • 30 Mar 2025

Rekayasa contraflow Km 55 hingga Km 70 Tol Cikampek dihentikan. Foto: Instagram @korlantaspolri.ntmc

Rekayasa contraflow Km 55 hingga Km 70 Tol Cikampek dihentikan. Foto: Instagram @korlantaspolri.ntmc


LBJ - Korlantas Polri menghentikan pelaksanaan rekayasa lalu lintas (lalin) lawan arus atau contraflow di Tol Cikampek dari Km 55 sampai Km 70 sejak Sabtu (29/3/2025) malam, pukul 23.30 WIB.

Contraflow Dihentikan

"Pelaksanaan contraflow dihentikan dari Km 55 sampai dengan Km 70 Tol Jakarta Cikampek. Lalu lintas normal kedua arah," demikian disampaikan akun Instagram Korlantas Polri @korlantaspolri.ntmc.

Rekayasa lalu lintas contraflow sempat diberlakukan sepanjang Tol Jakarta Cikampek pada Jumat (29/3/2025). Rekayasa contraflow diterapkan secara situasional berdasarkan volume kendaraan melintas di jalan tol.

Baca juga: TransJakarta Perpanjang Jam Operasional Menuju Pelabuhan dan Stasiun Selama Arus Mudik dan Balik hingga 23.59 WIB

One Way Dicabut

Rekayasa lalu lintas One Way nasional saat arus mudik juga dihentikan pada hari ini, Minggu (30/3/2025), mulai pukul 09.00 WIB.

Pencabutan One Way nasional berdasarkan evaluasi arus lalu lintas selama arus mudik. Arus lalu lintas saat mudik Lebaran saat ini mengalami penurunan dibanding hari sebelumnya.

Baca juga: Rekayasa One Way Nasional Dihentikan Pukul 09.00 Hari Ini, Arus Mudik Alami Penurunan

Pengendara diimbau jaga jarak aman serta memperhatikan batas kecepatan saat berkendara.

Selain itu, selalu waspada terhadap kondisi jalan, utamakan keselamatan, pastikan saldo E-toll cukup, dan mematuhi arahan petugas di lapangan. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post