×
image

Istilah Ujian Nasional SMA Tahun Ini Diganti Tes Kemampuan Akademik, Tak Jadi Standar Kelulusan

  • image
  • By Sitiayani

  • 25 Feb 2025

Ilustrasi Siswa/i SMA. Foto: Instagram @disdikdki

Ilustrasi Siswa/i SMA. Foto: Instagram @disdikdki


LBJ - Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Toni Toharudin menegaskan akan ada perubahan istilah ujian nasional (UN).

Istilah UN Diganti TKA

Istilah UN diganti dengan menjadi Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD hingga SMA.

"TKA akan diberlakukan pada tahun ini untuk kelas 12 SMA/SMK. Kami juga sudah bersinergi dengan Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri bahwa TKA ini akan menjadi indikator penilaian jalur prestasi," jelas Toni dari keterangan tertulis, Senin (24/2/2025).

TKA sifatnya tidak wajib dan tidak menjadi sebuah penilaian standar kelulusan. Penerapan TKA untuk Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) akan diterapkan pada 2026 mendatang.

Baca juga: Krisis Generasi Muda, 49 Sekolah di Korea Selatan Bakal Ditutup Paksa

Tak Penentu Kelulusan

Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Atip Latipulhayat membenarkan Ujian Nasional (UN) diubah menjadi Tes Kemampuan Akademik (TKA) akan dilaksanakan mulai November 2025 tidak akan dijadikan penentu kelulusan.

"Pada dasarnya kelulusan siswa ditetapkan oleh satuan pendidikan, akan tetapi pemerintah perlu mengevaluasi kualitas penyelenggaraan pendidikan," jelas Atip, Kamis (20/2/2025).

Atip menerangkan, asesmen akan dilakukan melalui Tes Kemampuan Akademik (TKA).

Baca juga: Lulusan SMK Bisa Daftar Polisi, Lulus Berpangkat Bripda

TKA Format Baru

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti mengatakan UN dengan nama dan format baru diadakan pada November 2025 untuk siswa SMA sederajat.

"Kenapa November? Karena yang kelas 12 itu kan nanti dia akan kuliah, sehingga dengan hasil itu dapat bermanfaat untuk menjadi salah satu pertimbangan bagi perguruan tinggi dalam seleksi nasional masuk perguruan tinggi," kata Abdul Mu'ti, Selasa (21/1/2025).

Untuk siswa SD dan SMP, kegiatan TKA baru dilaksanakan pada tahun 2026.

Baca juga: Tinggi Peminat, 39 Ribu Siswa Ikuti Seleksi Masuk MAN Unggulan Tahun Ajaran 2025/2026

Mu'ti menegaskan hasil TKA tidak akan dijadikan hasil penentu kelulusan siswa sama seperti aturan ujian sebelumnya. Diharapkan, hasil TKA bisa menjadi bahan evaluasi. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post