×
image

Beasiswa Bank Indonesia 2025 Dibuka, Ini Persyaratan dan Pendaftarannya

  • image
  • By Sitiayani

  • 02 Feb 2025

Ilustrasi lulus kuliah. Foto: Freepik

Ilustrasi lulus kuliah. Foto: Freepik


LBJ - Beasiswa Bank Indonesia (BI) 2025 kembali dibuka guna membantu para mahasiswa berprestasi. Program beasiswa bertujuan memajukan generasi muda bisa bersaing dan unggul di masa depan melalui Generasi Baru Indonesia (GenBI).

Dua Jenis Beasiswa BI

Bank Indonesia menawarkan dua jenis beasiswa, yaitu Beasiswa Unggulan dan Beasiswa Reguler.

Beasiswa Unggulan memberikan dana beasiswa sebesar Rp1.500.000 per bulan dan Beasiswa Reguler sebesar Rp1.000.000 per bulan.

Beasiswa Unggulan BI diperuntukkan bagi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) unggulan bekerjasama dengan Bank Indonesia.

Beasiswa tersebut bersifat eksklusif, karena hanya tersedia di PTN yang masuk dalam kategori unggulan sesuai kriteria BI. Targetnya adalah mahasiswa dianggap memiliki potensi akademik dan non-akademik luar biasa.

Sebaliknya, Beasiswa Reguler BI diberikan kepada mahasiswa dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Perguruan Tinggi Swasta (PTS), atau bahkan SMK Vokasi yang bekerjasama dengan Bank Indonesia.

Melansir Kompas.com, Minggu (2/2/2025), pendaftaran program beasiswa Bank Indonesia 2025 berlangsung sejak bulan Januari dengan jadwal berbeda di setiap universitas.

Ada 9 PTN menerima beasiswa unggulan dari Bank Indonesia:

1. Institut Pertanian Bogor

2. Institut Teknologi Bandung

3. Institut Teknologi Surabaya

4. Universitas Airlangga

5. Universitas Diponegoro

6. Universitas Gadjah Mada

7. Universitas Hasanuddin

8. Universitas Indonesia

9. Universitas Padjadjaran.

Baca juga: Kemenkes RI Buka Lowongan Kerja hingga 7 Februari 2025

Persyaratan umum beasiswa Bank Indonesia 2025:

1. Mahasiswa/siswa Aktif (surat keterangan aktif dari lembaga)

2. Menyelesaikan 40 SKS (S1) atau 24 SKS (D3) atau 2 Semester (SMK)

3. Tidak sedang menerima beasiswa dan/atau berada dalam status ikatan dinas dari lembaga/instansi lain.

4. Mempunyai pengalaman aktivitas sosial memiliki dampak kebermanfaatan bagi masyarakat.

5. Bersedia berperan aktif, mengelola dan mengembangkan Generasi Baru Indonesia (GenBI) serta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (kecuali SMK).

Kriteria Khusus Beasiswa Unggulan (S1): 

1. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,50 (Skala 4)

2. Memiliki TOEFL Score (PBT atau ITP) sebesar 500; atau TOEFL iBT sebesar 61; atau TOEFL CBT sebesar 173; atau IELTS sebesar 6.0 yang dibuktikan dengan dokumen pendukung yang masih berlaku.

3. Menyertakan 3 surat rekomendasi (tokoh akademik dan non-akademik)

4. Membuat Surat motivasi & rencana karir setelah menyelesaikan studi selaras dengan bidang studi saat ini.

5. Umur maksimal 24 tahun (Copy KTP/ KK).

Kriteria khusus beasiswa Beasiswa Reguler (S1, D4, D3):

1. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,00 (Skala 4) untuk PTN

2. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,25 (Skala 4) untuk PTS

3. Menyertakan 1 Surat rekomendasi (tokoh akademik atau non-akademik)

4. Membuat Resume pribadi & surat motivasi

5. Diutamakan dari keluarga pra sejahtera (surat keterangan tidak mampu)

6. Umur maksimal 24 tahun (S1) atau 23 Tahun (D3) (Copy KTP/ KK).

Baca juga: S1 Unhan Dibuka 1 Februari, Kuliah Gratis Lulus Berpangkat Letda, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kriteria Khusus Beasiswa SMA Vokasi:

1. Nilai Rerata ≥ 70

2. Siswa memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)

3. Surat rekomendasi bahasa Indonesia (tokoh akademik atau non-akademik)

4. Resume pribadi & surat motivasi (Bahasa Indonesia)

5. Diutamakan dari keluarga pra sejahtera (surat keterangan tidak mampu)

6. Umur maksimal 18 tahun dan berprestasi

Cara daftar beasiswa Bank Indonesia 2025:

Proses pendaftaran dilakukan melalui pengajuan dari institusi terkait (PTN/PTS/SMK) kepada Bank Indonesia.

Mahasiswa bisa mengajukan pendaftaran melalui sekolah dan kampus. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post