×
image

Sederet Hidangan Tahun Baru Imlek Dipercaya Membawa Keberuntungan, Ada Ikan dan Ayam

  • image
  • By Sitiayani

  • 28 Jan 2025

Ilustrasi hidangan tahun baru Imlek. Foto: Freepik

Ilustrasi hidangan tahun baru Imlek. Foto: Freepik


LBJ - Merayakan Tahun Baru Imlek kurang lengkap bila tidak mencicipi berbagai kuliner lezat khas Imlek. Selain rasa yang lezat, makanan khas Imlek menyimpan makna dan filosofi bagi masyarakat Tionghoa.

Setiap makanan khas Imlek dipercaya membawa keberuntungan bagi yang menyantapnya.

Berikut hidangan disajikan saat Imlek dipercaya membawa hoki selama 2025 atau Tahun Ular dikutip dari China Highlights, dan berbagai sumber:

Ikan

Menu olahan ikan wajib ada saat perayaan Imlek dianggap membawa keburuntungan pada tahun baru ini. Hidangan ikan dipercaya bisa menguntungkan dan meningkatkan kemakmuran.

Orang Tionghoa memiliki surplus di akhir tahun, karena mereka berpikir jika berhasil menyimpan sesuatu di akhir tahun, maka bisa menghasilkan lebih banyak di tahun berikutnya.

Pangsit China

Dikenal dengan sebutan jiaozi melambangkan kemakmuran. Menurut sejarah lebih dari 1.800 tahun, pangsit adalah makanan keberuntungan klasik Tahun Baru Imlek

Pangsit China bisa dibuat seperti batangan perak Tiongkok. Legenda mengatakan semakin banyak pangsit dimakan selama perayaan Tahun Baru, semakin banyak uang dihasilkan di Tahun Baru.

Ayam Utuh

Ayam biasanya disajikan utuh, termasuk kepala dan kaki melambangkan 'persatuan' dan 'keutuhan', sekaligus menandakan 'awal dan akhir yang baik' untuk tahun tersebut. Biasanya, ayam direbus atau dipanggang dicampur dengan jahe atau kedelai.

Secara tradisional, ayam utuh pertama-tama dipersembahkan kepada leluhur dan dewa untuk mendapatkan berkat dan perlindungan.

Kue Keranjang

Kue keranjang selalu ada setiap perayaan Imlek. Memiliki rasa manis dan tekstur kenyal, kue keranjang dipercaya membawa keberuntungan, kesehatan, kekayaan, hingga kebahagiaan lebih baik dari tahun sebelumnya.

Lumpia

Lumpia adalah hidangan dim sum Kanton berupa gulungan berbentuk panjang diisi sayuran, daging, atau sesuatu yang manis. Lumpia goreng berwarna kuning keemasan.

Lumpia dianggap sebagai simbol membawa kekayaan disebut ‘Satu ton emas' karena lumpia goreng terlihat seperti emas batangan dan menjadi harapan kemakmuran.

Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Imlek 2025 yang Penuh Harapan dan Doa Terbaik

Kue Mangkok

Terbuat dari tepung beras, kue mangkok atau fa gao adalah makanan khas Imlek berbentuk bunga yang sedang mekar. Konon, bentuk kelopak bunga tersebut melambangkan rezeki yang sedang berkembang.

Manisan Segi Delapan

Dikenal dengan tray of togetherness adalah kumpulan manisan dikemas dalam wadah berbentuk segi delapan. Setiap manisan memiliki makna. Seperti manisan melon melambangkan kesehatan, semangka merah melambangkan kebahagian, dan jeruk kumquat melambangkan keberuntungan dan kemakmuran.

Baca juga: Inilah Jadwal Atraksi Barongsai Imlek 29 Januari 2025 di Mal Tangerang dan Sekitarnya

Mi Panjang Umur

Selain disajikan saat perayaan ulang tahun, mi panjang umur kerap menjadi makanan wajib perayaan Tahun Baru Imlek. Sesuai dengan namanya, mi goreng melambangkan umur panjang dan keberuntungan.

Harus berhati-hati saat mengolah dan menyantapnya. Sebab, bentuk mi yang pendek atau terpotong, meski tanpa sengaja, melambangkan nasib buruk dan memperpendek umur. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Popular Post