×
image

ABG 14 Tahun Pembunuh Ayah dan Nenek di Cilandak 4 Kali Dibawa Ibu ke Psikiater

  • image
  • By Sitiayani

  • 09 Dec 2024

Lokasi pembunuhan di Cilandak. Foto: dok. Polisi

Lokasi pembunuhan di Cilandak. Foto: dok. Polisi


LBJ - Kasus pembunuhan dilakukan remaja MAS (14) kepada ayah dan neneknya, serta melukai ibu kandungnya, di Cilandak, Jakarta Selatan terus dikembangkan polisi.

Terkini, polisi mengungkap fakta baru mengenai sosok remaja MAS. Menurut pengakuan MAS, ia pernah dibawa ibunya, AP (40) ke psikiater.

"Ya si anak sendiri yang bercerita. Dia sudah empat kali dibawa ibunya ke psikiater," jelas Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Rahmat Idnal di rumah lokasi pembunuhan, di Kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (9/12/2024).

"Dalam rangka apa? Yang bersangkutan enggak tau, mamanya yang tahu," lanjut Ade Rahmat.

Lebih jauh, Ade Rahmat mengatakan belum mengetahui detail kapan AP membawa MAS ke psikiater. MAS mengatakan dirinya dibawa ke psikiater oleh ibunya pada tahun ini.

Hasil pemeriksaan polisi, kata Ade Rahmat, MAS mengaku tak ada tekanan dari keluarga. MAS mengaku kedua orangtua sangat menyayanginya.

Mengenai hasil pemeriksaan kejiwaan, Ade Rahmat menjelaskan masih menunggu hasil. Sedangkan untuk surat maupun gambar-gambar dibuat MAS, kepolisian menunggu hasil dari psikolog. 

"Belum keluar hasilnya (tes kejiwaan). Ya (gambar-gambar MAS) itu psikolog yang mengetahuinya," jelas Ade Rahmat.

Mengenai kondisi AP, polisi menyebut sudah dimintai keterangan.

"Pada hari ini saksi kunci yang mengalami penganiayaan sang ibu sudah bisa diambil keterangan," jelas Ade Rahmat.

Ade Rahmat mengungkap AP diperiksa di Mapolres Metro Jakarta Selatan.

AP sudah keluar dari rumah sakit, namun masih mendapat pendampingan dari psikolog lantaran trauma dengan peristiwa yang terjadi. ***


Update Cepat, Info Lengkap! Join Whatsapp Channel Kami Klik Disini

Tags:


Popular Post